Uncategorized

Sensasi Kemangi yang Menggugah Selera pada Ayam Pange

Sensasi Kemangi yang Menggugah Selera pada Ayam Pange

Sensasi Kemangi yang Menggugah Selera pada Ayam Pange

KORANPALAPA, Sensasi Kemangi
Aroma daun kemangi berpadu dengan daun pisang bisa menciptakan sensasi tersendiri pada olahan ayam pange ala saya.

Ya ayam pange versi saya mengadopsi sajian makanan khas Minang, ayam pangek. Sesuai dengan namanya pangek yang artinya kental. Unsur utamanya sudah pasti santan. Nah masakan saya ini tidak memakai santan sama sekali. Ngiler?

Gampang membuatnya. Bahan pokoknya ayam satu ekor. Sebagai aroma penyedap daun kemangi, salam dan daun jeruk. Garam dan lada secukupnya jangan sampai ketinggalan. 

Oh ya, siapkan pula daun pisang sebagai alas sekaligus sensasi aroma.

Cara Pengolahan Ayam Pange

Mudah kok mengolahnya. Berikut langkah-langkah untuk memasak ayam pange.

Pertama, ayam dipotong-potong sesuai keinginan. Usahakan menjadi potongan besar jangan terlalu kecil. Potong bagian paha, kaki dan leher. Setelah itu cuci bersih. Rebus sebentar saja. 

Kedua, ungkep ayam dalam wajan sampai setengah matang.

Boleh juga diblender biar hemat tenaga. Untuk memudahkan penghalusan bumbu, jahe lengkuas kunyit dan sereh potong-potong halus.

Ketiga, tahap pematangan ayam pange. Sebaiknya menggunakan teflon untuk menghindari masakan gosong. Mula-mula lapisin teplon dengan daun pisang. Empat atau lima lembar daun pisang. Panaskan sampai matang dengan api kecil.

Setelah tiga puluh menitan masakan sudah masak. Siap dinikmati. Apabila aroma daun kemangi dan daun pisang sudah keluar itu sebagai penanda masakan sudah matang 

Masakan ayam pange ala saya ini lebih sehat karena tidak menggunakan santan. Silahkan mencoba. Mumpung libur untuk suguhan rame-rame seluruh anggota keluarga. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *