BERITA UNIK

7 Kamera Analog Murah Terbaik untuk Pemula

KORANPALAPA – 7 Kamera Analog Murah Terbaik untuk Pemula, Beberapa waktu belakangan, tren kamera analog kembali menjamur di kalangan anak-anak muda. Semakin vintage dan old-fashion, semakin dianggap keren. Memotret dengan kamera analog memiliki daya tarik tersendiri karena hasilnya tidak bisa dilihat langsung dan harus melalui pemrosesan di kamar gelap terlebih dahulu.

1. Canon AE-1

7 Rekomendasi Kamera Analog Murah Terbaik untuk Pemula

Memiliki shutter speed hingga 1/1000 detik, kamera ini kompatibel dengan beberapa lensa, seperti Canon FD 50mm f/1.4 SSC dan FD 50mm f/1.8 SC. Dengan berat hanya 590 gram, Canon AE-1 fleksibel untuk dibawa ke mana-mana.

Di beberapa digital marketplace, harganya bervariasi dari Rp4,3 juta hingga Rp4,65 juta, sudah termasuk dengan lensa bawaan.

2. Nikon FE2

7 Rekomendasi Kamera Analog Murah Terbaik untuk Pemula

Hadir dalam warna hitam dan krom, kamera ini memiliki kecepatan rana maksimal 1/4000 detik dengan kecepatan sinkronisasi flash pada 1/250 detik.

Sementara, jangkauan ASA/ISO mulai dari 12 hingga 4000. Lensa yang kompatibel adalah yang bertipe AI/AIS/AF dan AFS. Bobotnya hanya 550 gram, membuatnya cocok untuk hunting foto tanpa merasa lelah.

Memantau di situs e-commerce, harganya bervariasi dari Rp1,7 juta (body only) sampai Rp2,4 juta (termasuk lensa).

3. Olympus OM-1

7 Rekomendasi Kamera Analog Murah Terbaik untuk Pemula

Karena sudah cukup terlambat masuk ke lini SLR 35mm, mereka harus menonjol agar berhasil.

Olympus OM-1 berinovasi dengan desainnya yang ramping, ringan, dan compact.

Dengan jangkauan ISO 25-1600 dengan shutter speed hingga 1/1000 detik, kamera ini hanya tersedia dalam kondisi bekas mulai dari Rp1,8 juta sampai Rp2,5 juta.

4. Pentax K1000

7 Rekomendasi Kamera Analog Murah Terbaik untuk Pemula

Berkat desainnya yang kokoh dengan daya tahan luar biasa, Pentax K1000 berhasil terjual lebih dari tiga juta unit!

Pentax K1000 memiliki jangkauan ISO/ASA 20-3200 dengan shutter speed hingga 1/1000 detik dan sinkronisasi flash 1/60 detik. Tapi, kamera ini lebih berat dengan bobot 628 gram (termasuk baterai, strap, dan roll berisi 36 film).

Ingin membawanya pulang? Siapkan dulu budget antara Rp1,95 juta hingga Rp2,45 juta. Kamu bisa mencarinya di marketplace, ya!

5. Minolta SR-T 101

Meski diluncurkan paling awal, kamera ini memiliki jangkauan ASA/ISO cukup luas, dari 6-6400. Sementara, shutter speed dan sinkronisasi flash hampir sama seperti kamera lain, yakni 1/1000 detik dan 1/60 detik.

Dijual dalam kondisi bekas di e-commerce, harganya mulai dari Rp1,85 juta hingga Rp2,4 juta (termasuk lensa).

6. Ricoh KR-5

Kamera ini memiliki kecepatan rana 1/8 detik hingga 1/500 detik dengan sinkronisasi flash dari 1/8 detik sampai 1/60 detik. Ricoh KR-5 bisa menyala dengan dua baterai oksida perak 1.5V.

Ingin tahu harganya? Tetapi, ada pula yang menjual dengan harga di bawah Rp1 juta lho!

7. Rollei 35

Dan yang terakhir ada Rollei 35

Rollei 35 adalah kamera 35mm terkecil setelah Minolta TC-1 dan Minox 35.

Rollei 35 memiliki ASA/ISO 25-1600, diafragma f/3.5 hingga f/22, dan shutter speed 1/2 detik sampai 1/500 detik. Tersedia dalam warna hitam dan krom, kamera ini bobotnya hanya 370 gram.

Jangan salah, meski yang terkecil, Rollei 35 adalah yang termahal! Harganya sekitar Rp3,5 juta.

7 Kamera Analog Murah Terbaik untuk Pemula

Sumber : Agenpoker

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *