BERITA UNIK

5 Pemain yang Berpotensi Jadi Senjata baru Shin Tae-yong di Piala AFF U-19 2022

PALAPA QQ – Berikut 5 pemain Timnas Indonesia U-19 yang berpotensi jadi senjata baru Shin Tae-yong di Piala AFF U-19 2022. Kehadiran mereka bisa menjadi pembeda ketika skuad Garuda muda berlaga.

Sebagai informasi Piala AFF U-19 2022 berlangsung mulai 2-15 Juli 2022. Indonesia diberi mandat menjadi Tuan Rumah ajang edisi kali ini. Turnament usia muda bergensi itu pun rencanaya digelar di Bekasi dan Jakarta.

Pelatih Shin Tae-yong diharapkan dapat meraih trofi perdananya di ajang tersebut. Misi itu tampak realistis untuk diraih. Pasalnya, Skuad muda yang dipanggil memiliki pengalaman berlaga di turnament internasional, salah satu diantaranya adalah Toulon Cup 2022.

BACA JUGA : Ancaman Penjara Untuk Pelaku Seks Bebas Dan Kumpul Kebo Di Piala Dunia 2022 Qatar

Lantas,siapa saja pemain Timnas Indonesia U-19 yang berpotensi menjadi senjata baru Shin Tae-yong di Piala AFF U-19 2022 ? Simak Ulasan berikut ini.

Frezy Al Hudaifi – Bhayangkara FC

Frezy Al Hudaifi merupakan pemain yang pernah memperkuat Bhayangkara FC U-16 di kompetisi usia muda Elite Pro Academy (EPA). Performa impresif yang ditunjukkan sang pemain muda membuatnya dipanggil mengikuti program Garuda Select III pada akhir tahun 2022.

Performanya pun cukup baik disana. Pemain berposisi sebagai gelandang itu bahkan turut diturunkan Timnas Indonesia U-19 di Toulon Cup 2022. Kini, Frezy kembali dipanggil untuk melakoni TC jelang Piala AFF u-19 2022.

Zanadin Fariz – Persis Solo

Pemain yang satu ini tengah tergabung dalam tim muda Persis Solo. Fariz berposisi sebagai penyerang sayap. menariknya, pemain berusia 18 tahun itu sempat sekali diturunkan Persis Solo di Piala Presiden 2022.

Dia tmapil sebagai pemain pengganti saat Persis Solo berhadapan dengan PSS Sleman, Sabtu (11/6/2022). Fariz diturunkan selama 45 menit dilaga tersebut. Adapun nama pemain muda ini turut dipanggil Shin Tae-yong untuk melakoni pemusatan latihan (TC) jelang Piala AFF U-19 2022.

Arkhan Fikri – Arema FC

Arkhan Fikri saat ini tengah memperkuat Arema FC. Pria berusia 17 tahun itu berposisi asli sebagai gelandang serang. Dia sempat bermain sebanyak dua kali saat Timnas Indonesia U-19 berlaga di Toulon Cup 2022.

Arkhan Fikri turut berada di lini tengah tim saat Skuad Garuda Muda menang 1-0 atas Ghana U-20. Fikri bisa saja menjadi pilihan utama Shin Tae-yong dilini tengah pada piala AFF U-19 2022 nanti.

Ricky Pratama – PSM Makassar

Ricky Pratama berposisi sebagai penyerang tengah. Dia merupakan pemain muda milik PSM Makassar. Menariknya, Ricky Pratama sempat diturunkan satu kali saat PSM Makassar berhadapan dengan Persik Kediri di Piala Presiden 2022.

Ricky Pratama juga pernah diturunkan saat Timnas Indonesia U-19 menang atas Ghana U-20 di Toulon Cup 2022. Meski namanya kalah Famour dibanding penyerang lain di Skuad Garuda Muda, Ricky diyakini bisa menunjukkan kualitasnya di Piala AFF U-19 2022.

Althaf Indie Alrizky – Persis Solo

Althaf berposisi asli sebagai penyerang sayap kiri. Pria berusia 19 tahun itu tengah memperkuat Persis Solo. Menariknya, dia merupakan pemain terbaik EPA U-16 2019.

Penyerang kelahiran 6 Januari 2003 itu sempat diturunkan satu kali di Piala Presiden 2022. Momen tersebut terjadi saat Persis Solo melawan PSS Sleman Sabtu (11/6/2022) lalu. Dia dimasukkan sebagai pemain pengganti dan bermain selama 45 menit.

Kini, Althaf dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk menjalani TC Timnas Indonesia U-19. Pria berusia 19 tahun itu diharapkan bisa menjadi opsi lain di lini serang Skuad Garuda Muda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *