Uncategorized

Beberapa Jenis 6 Tanaman Herbal yang Mudah Ditanam di Rumah

Beberapa Jenis 6 Tanaman Herbal yang Mudah Ditanam di Rumah

KORANPALAPA – Beberapa Jenis 6 Tanaman Herbal yang Mudah Ditanam di Rumah. Tanaman herbal yang mudah ditanam tentunya memiliki berbagai manfaat untuk kehidupan. Kamu bisa mendapatkan berbagai khasiat yang baik dengan menanam tanaman herbal di rumah, terutama untuk kesehatan tubuh.

Tanaman obat ini biasanya diramu dan disajikan sebagai obat guna penyembuhan penyakit. Menanam tanaman herbal di pekarangan rumah pada dasarnya adalah upaya untuk mengatasi masalah kesehatan ringan secara mandiri oleh individu dalam keluarga, kelompok atau masyarakat.

Tanaman herbal yang mudah ditanam bisa jadi pilihan tepat. Tanaman herbal biasanya dapat dimanfaatkan sebagai bumbu dapur atau rempah. Adanya tanaman herbal di rumah tentunya membuat kamu tidak perlu repot-repot lagi membeli bahan memasak ataupun pertolongan pertama terhadap berbagai masalah kesehatan.

Berikut PokerOnlineTerbaik rangkum dari berbagai sumber, Beberapa Jenis 6 Tanaman Herbal yang Mudah Ditanam di Rumah Sbb

Jahe

Ilustrasi Jahe

Tanaman herbal yang mudah ditanam pertama adalah jahe. Jahe merupakan tanaman tropis yang mudah tumbuh di pekarangan rumah. Tanaman ini juga bisa ditanam dalam wadah yang dapat dipindah-pindahkan sesuai kebutuhan.

Jahe merupakan bahan alami yang mampu mengobati penyakit perut. Tak hanya itu, rempah ini juga bisa dimanfaatkan sebagai bahan dapur untuk menghasilkan cita rasa masakan yang lezat.

Lidah Buaya

Jenis tanaman herbal yang mudah ditanam dan memiliki beragam khasiat selanjutnya adalah lidah buaya. Tidak membutuhkan tempat yang luas, tanaman lidah buaya menjadi tanaman favorit banyak orang.

Tanaman ini berkhasiat untuk kesehatan rambut, kamu cukup mengoleskan lidah buaya ke rambut untuk mendapatkan rambut yang lebat. Selain itu lidah buaya juga bisa digunakan untuk mengobati jerawat, diabetes, sembelit, radang tenggorokan dan beberapa penyakit lainnya.

Daun Kemangi

Beberapa Jenis

Daun kemangi merupakan tanaman herbal yang mudah ditanam berikutnya. Meski daun ini sering ditemukan dalam sajian kuliner Indonesia, namun belum banyak orang mengetahui khasiatnya. Daun kemangi yang mengandung sifat anti-inflamasi dipercaya mampu mencegah sakit persendian.

Tak hanya itu, elemen anti-mikroba yang terkandung di dalamnya mampu mencegah timbulnya infeksi. Tak heran jika banyak orang menanam pohon kemangi sebagai tanaman obat di rumah.

Rosemary

Tanaman herbal yang mudah ditanam selanjutnya adalah Rosemary. Tanaman Rosemary berbentuk seperti semak pinus. Batang dari tanaman yang satu ini bisa dibilang panjang, namun daunnya pendek-pendek dan berbentuk seperti jarum. Tanaman ini jika kamu tanam di rumah, akan membuat halamanmu semakin cantik.

Rosemary adalah bumbu pelengkap untuk mengolah daging. Manfaatnya untuk kesehatan adalah bisa mengurangi gejala flu, mengatasi sakit kepala, mengatasi masalah pencernaan seperti kembung, sembelit dan mual. Selain itu Rosemary juga efektif untuk menyembuhkan luka dengan cepat, mengobati eksim dengan efektif, menstabilkan tekanan darah dan meredakan penyakit rematik.

Cara mengolah Rosemary mudah saja, cukup dengan merebus daun Rosemary dan hidangkan menjadi teh. Kamu bisa menambahkan madu.

Kunyit

Beberapa Jenis

Tanaman herbal yang mudah ditanam selanjutnya adalah kunyit. Sama halnya seperti jahe, menanam kunyit juga tidak perlu perawatan khusus yang melelahkan. Tanaman tropis ini mudah tumbuh di mana saja, termasuk di dalam pot yang kecil.

Selain mudah tumbuh, kunyit juga dipercaya memiliki banyak manfaat, yaitu mampu menyehatkan pencernaan, melindungi kecerdasan otak, hingga mampu menyembuhkan luka dan mengurangi pembengkakan.

Daun Cincau

Daun cincau ini banyak sekali khasiatnya diantaranya dapat mengobati beberapa penyakit seperti obat panas, demam, panas dalam, sakit perut atau mual, dan saluran pencernaan. Salah satu jenis tanaman herbal yang mudah ditanam ini tumbuh secara merambat, sehingga jika kamu tidak mempunyai halaman yang cukup luas, kamu bisa memanfaatkan tanaman ini untuk merambat di tembok atau pagar rumahmu.

Asalkan lingkungannya cukup air dan ada penopang berupa tumbuhan lain untuk merambat, daun cincau ini bisa langsung tumbuh. Cara mengolah daun cincau untuk meredakan panas adalah dengan merebusnya, setelah matang lalu diremas-remas sampai airnya mengental dan warnanya menjadi hijau. Air remasan daun cincau tersebut lalu disaring.

Air cincau yang sudah disaring tadi sebaiknya segera diminum, karena jika terlalu lama dibiarkan maka air cincau akan makin kental, sehingga agak susah untuk ditelan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *