Uncategorized

5 Kekuatan ‘Tak Kasat Mata’ Dirimu Ini Harus Diapresiasi, Kamu Hebat!

5 Kekuatan 'Tak Kasat Mata' Dirimu Ini Harus Diapresiasi, Kamu Hebat!

5 Kekuatan ‘Tak Kasat Mata’ Dirimu Ini Harus Diapresiasi, Kamu Hebat!

KORANPALAPA – 5 Kekuatan
Penting sekali untuk terus mencari hal-hal baik dari dirimu dan mengapresiasinya. Sebab hanya dengan begini, kamu menjadi sadar betapa berharganya dirimu. Kamu akan memiliki rasa bangga pada diri dan tidak insecure.

Seperti lima kekuatan diri yang barangkali masih kurang kamu sadari berikut ini. Padahal, kekuatan “tak kasat mata” inilah yang membuatmu mampu berdiri tegak sampai hari ini. Bahkan jika Tuhan menghendaki, mereka bakal mengantarkanmu ke masa depan yang jauh lebih baik.

Tak mudah menyerah meski kerap merasa lelah

Pernahkah kamu sampai ketiduran saat dalam perjalanan pulang dari bekerja seperti dalam ilustrasi? Hidup memang tak jarang terasa sangat melelahkan, ya? Saking banyaknya kegagalan itu sampai-sampai kamu pernah ragu suatu saat akan berhasil.

Hebatnya, di tengah keraguan itu, kamu akhirnya memilih untuk tidak menyerah. Bila kamu merasa benar-benar lelah, kamu hanya beristirahat secukupnya kemudian memulai lagi. Ini menunjukkan bahwa kamu benar-benar hebat, lho.

Kekuatan mengendalikan emosi walau punya alasan kuat untuk marah

Orang yang tidak punya alasan kuat untuk marah pun bisa meluapkan emosi seenak hatinya. Namun, tidak demikian denganmu.

Walaupun punya alasan kuat untuk marah, kamu tak lantas menuruti dorongan emosi tersebut.

Meski tentu saja, manusiawi juga jika sesekali kamu gagal membendung kemarahan itu. Akan tetapi, itu tak sering terjadi. Daripada mengumbar emosi, kamu lebih suka diam atau menyingkir dulu sampai lebih mampu mengendalikan diri.

Tetap menjadi orang baik sekalipun tidak semua orang baik padamu

Seharusnya kebaikan juga dibalas dengan kebaikan. Namun di dunia ini, siapa pun tak dapat memaksakan hubungan timbal balik seperti itu selalu berjalan dengan baik.

Terkadang kebaikanmu justru disalahgunakan orang. Kamu sudah membantu, tetapi orang yang dibantu malah menjelek-jelekkanmu atau bahkan kamu menjadi korban penipuan. 

Jika kamu bukan orang yang kuat, kamu pasti mudah merasa kapok dan tak mau lagi menjadi orang baik. Bukankah sejumlah pengalaman buruk telah membuktikan bahwa tidak ada untungnya menjadi orang baik?

Akan tetapi, tekadmu untuk selalu menjadi orang baik tak pernah tergoyahkan. Kamu cuma harus terus belajar untuk lebih berhati-hati dalam menghadapi berbagai kemungkinan sifat orang.

Mampu bangkit dari keterpurukan

Makin dalam jurangnya, tentu makin sulit pula untukmu dapat keluar dari sana. Namun, itulah yang sejauh ini selalu kamu buktikan.

Kamu mungkin membutuhkan bantuan dari orang lain. Meski begitu, sebanyak apa pun bantuan yang mereka berikan tak akan berguna seandainya kamu tidak memiliki kemauan yang kuat untuk bangkit dari situasi tersebut.

Masih dapat berpikir positif di tengah berbagai cobaan

5 Kekuatan 'Tak Kasat Mata' Dirimu Ini Harus Diapresiasi, Kamu Hebat!

Barangkali inilah yang menjadi sumber kekuatanmu sehingga selalu mampu bangkit dari keterpurukan seperti dalam poin sebelumnya. Kamu berpikir tak satu pun cobaan menghampiri kehidupanmu kecuali Tuhan telah menjamin kamu bakal sanggup menghadapinya.

Kamu juga yakin bahwa seburuk apa pun cobaan itu kelihatannya, pasti terkandung pula banyak kebaikan dan pelajaran berharga untukmu. Jadi, kamu pun tak tertarik untuk terus mengeluhkannya.

Tidak semua kehebatan itu berwujudkan barisan piala atau kekayaan. Kelima kekuatan di atas juga menjadi bukti tak terbantahkan bahwa kamu adalah orang yang hebat dan akan berhasil di masa depan!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *