BERITA UNIK

Sirkuit Mandalika Masuk Kalender MotoGP Tahun 2021!

KORANPALAPA – Sirkuit Mandalika Masuk Kalender MotoGP Tahun 2021! Para pencinta balap motor Indonesia akhirnya bernapas lega. Mulai tahun depan, mereka dipastikan bakal bisa menyaksikan secara langsung ajang MotoGP 2021 yang digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok.

Sirkuit Mandalika sudah masuk dalam salah satu daftar seri MotoGP. Menurut situs resminya, seri balapan di Mandalika ini bakal digelar usai seri Thailand dilangsungkan, tepatnya di seri ke-15.

1. Tiket MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika sudah bisa dipesan, tapi…

Yes! Sirkuit Mandalika Masuk Kalender MotoGP Tahun 2021!

Menariknya, tiket MotoGP Mandalika ini sudah mulai bisa dipesan melalui situs resmi MotoGP. Hanya saja, Dorna, selaku operator balapan menyebut jika tiket yang dijual belum tersedia.

“Penjualan tiket untuk event MotoGP Indonesia belum tersedia. Pendaftaran untuk mendapatkan notifikasi bisa dilakukan lewat email. Kami akan memberi tahu Anda jika tiket sudah bisa dipesan,” tulis pengumuman MotoGP.

Sementara, panitia penyelenggara MotoGP Mandalika tahun depan, sudah mulai melakukan penjualan tiket. Menteri Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan mengklaim jika sebanyak tiga ribu tiket di antaranya sudah ludes terjual secara pre-sale.

2. Perkembangan pembangunan Sirkuit Mandalika sudah mencapai 50 persen

Sejauh ini, Sirkuit Mandalika masih dalam proses pembangunan perkembangan yang sudah mencapai 50 persen lebih. PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) yang bertanggung jawab dalam pengerjaan sirkuit itu terus mempercepat pembangunannya agar sesuai tenggat yang ditentukan.

Mereka mengakui jika sirkuit dengan lintasan sepanjang 4,31 kilometer dengan total 17 tikungan tersebut bisa sudah dalam tahap pengaspalan. Jika berjalan sesuai rencana, sejak memasuki September-Desember 2020, pengerjaan pengaspalan sebanyak tiga lapis rampung dilakukan.

Menurut jadwal, sirkuit yang berlokasi di Lombok tersebut siap menjalani uji coba lintasan ada April 2021.

3. Pemerintah Daerah Nusa Tenggara Barat juga ikut membangun fasilitas pendukung

Gubernur NTB Zulkieflimansyah, sebelumnya sempat mengungkapkan perkembangan terkait progres pembangunan Sirkuit Mandalika. Menurut dia, semuanya masih berjalan sesuai treknya, dengan kata lain tak menemukan kendala berarti.

Di sisi lain, fasilitas pendukung lainnya pun tengah mendapatkan perhatian khusus dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), sebut saja infrastruktur jalan sampai dengan bandara menuju Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) pada pertengahan taun ini. Sehingga, pergelaran MotoGP nanti bisa berjalan dengan baik.

Sumber : Agenpokerpalapa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *