BERITA UNIK

5 Karakter Anime yang Diperankan Oleh Reina Ueda, Seiyu Ganyu Genshin Impact!

PALAPA POKER – Seperti yang kita tahu bahwa Genshin Impact menghadirkan seiyu pilihan yang mungkin pernah kalian dengar dari suatu anime. Reina Ueda, seiyu dari Ganyu Genshin Impact juga ternyata pernah mengisi suara untuk beberapa karakter dari anime populer lho! 

Berikut ini adalah karakter anime yang juga diisi oleh Reina Ueda .

Kira-kira siapa saja sih? Nah daripada kalian penasaran, mending langsung saja yuk simak baik-baik pembahasannya lewat artikel yang satu ini gaes!

BACA JUGA : 5 Aplikasi Pengganti WhastApp Terbaik 2021

1. Tsuyuri Kanao – Kimetsu no Yaiba

Tsuyuri Kanao merupakan karakter yang jarang muncul di dalam anime Kimetsu no Yaiba, tetapi karakter ini sangat disukai oleh para penggemar.

Selain memiliki penampilan yang imut, Tsuyuri Kanao juga dikatakan punya kemampuan yang cukup kuat sebagai pengguna Flower Breath Style.

Kimetso no Yaiba merupakan anime yang bercerita seorang pemuda bernama Tanjiro Kamado pada era Taisho. Suatu saat, Tanjiro melihat keluarganya dibantai oleh iblis ketika dirinya meninggalkan rumah. Satu-satunya keluarga yang berhasil selamat hanya adik perempuannya, Nezuko yang telah berubah menjadi iblis.

Namun, Nezuko masih memperlihatkan perilaku seorang manusia seperti melindungi kakaknya dari serangan Demon Slayer. Lalu, Tanjiro pun memulai perjalanan untuk membasmi para iblis dan mencoba untuk mengembalikan adiknya menjadi manusia.

2. Ruri – Dr. Stone

Ruri merupakan seoarng keturunan manusia modern yang juga kakak perempuan dari Kohaku, serta putri dari Kokuyo. Dirinya melayani sebagai pendeta wanita di Desa Ishigami. Ruri memiliki wajah lembut, rambut pirang panjang, dan mata berwarna hijau. Nampaknya Ruri memiliki campuran keturunan Jepang dan Amerika, yang menunjukkan bahwa dia adalah keturunan dari Byakuya Ishigamidan Lillian Weinberg.

Dr. Stone merupakan anime yang bercerita tentang Senku Ishigami, seorang ilmuwan gila dari klub ilmu pengetahuan yang selalu melakukan eksperimen aneh. Ketika seorang teman Senku sedang menyatakan cintanya, tiba-tiba sebuah cahaya hijau menyinari seluruh permukaan bumi dan mengubah semua manusia menjadi batu.

Berabad-abad kemudian, Senku berhasil melepaskan dirinya dari kondisi membatu, dan ia memulai petualangan baru untuk membangkitkan umat manusia seperti dahulu kala.

3. Nagachika Hideyoshi – Tokyo Ghoul

Tidak hanya mengisi suara untuk karakter perempuan, Reina Ueda juga berbakat dalam mengisi suara untuk karakter laki-laki. Nagachika Hideyoshi atau yang biasa dikenal dengan Hide merupakan seorang manusia normal yang menjadi sahabat baik Ken Kaneki. Hide memiliki rambut pirang pende, berantakan, dengan akar gelap dan mata berwarna kuning langsat. Ia sering menggunakan pakaian berwarna cerah yang terdiri dari jaket dan celana pendek.

4. Lily – Netjuu no Susume

Lily adalah karakter wanita di dalam Fruits de Mer yang ibuat oleh Yuuta Sakurai,

anggota guild @House Party yang perannya adalah sebagai Support. 

Lily tampil sebagai gadis yang pendek tetapi berpenampilan manis. Ia memiliki kulit pucat dengan mata merah muda dan rambut ditata pendek dengan kepang panjang mencuat di punggung dengan dua pita merah jambu di setiap sisi kepalanya.

5. Onoya An – ReLIFE

Onoya An merupakan siswi kelas tiga di Aoba High School, sekolah yang dihadiri Arata Kaizaki setelah dia menjadi remaja, dan dia juga adalah murid pindahan seperti Arata. Namun, sebenarnya Onoya adalah karyawan Divisi Dukungan ReLIFE dan supervisor junior Ryo Yoake dalam eksperimen ReLIFE.

Onoya adalah wanita pendek dan mungil dengan rambut krem dan mata merah muda kemerahan.

Nah itulah lima karakter yang juga diisi oleh Reina Ueda, seiyu Ganyu Genshin Impact. Dari kelima karakter di atas kira-kira mana nih karakter yang kamu suka? Nantikan informasi seputar game dan anime lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Gamesuntuk update info yang tak kalah menarik. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *