BERITA UNIK

6 Episode Paling Dramatis dalam Anime Shounen, Wajib Tonton!

PALAPA POKER – Dalam anime bergenre shounen seringkali disajikan kisah kelam, sedih, haru, atau adegan lainnya yang membuat kita merasakan emosi dari karakter di dalam cerita.

Terlebih lagi jika kita pertama kali melihat adegan tersebut. Kamu yang suka anime shounen mungkin ingat dengan beberapa episode ini yang terasa sangat emosional di sepanjang episodenya.

BACA JUGA : 6 Surga Wisata Di Manokwari, Pulau Mansinam Hingga Teluk Doreri

1. Shingeki no Kyojin: Final Season episode 5

6 Episode Paling Dramatis dalam Anime Shounen, Wajib Tonton!

Episode yang berjudul “Deklarasi Perang” ini menjadi salah satu episode terbaik anime Shingeki no Kyojin. Dalam episode ini, Will Tybur menjelaskan kepada orang-orang tentang sejarah sebenarnya antara Eldia dan Marley.

Ia menganggap Eren adalah musuh yang sebenarnya karena telah merebut Founding Titan dari kerajaan dan mendeklarasikan perang terhadap Paradis.

Di lain tempat, Eren bertemu dengan Reiner setelah berpura-pura menjadi Kruger dan mendapat bantuan dari Falco. Eren menanyakan mengapa orang di luar dinding menganggap semua yang ada di dalam dinding adalah iblis, padahal dimanapun ada orang baik maupun buruk.

Eren berencana untuk menghancurkan semuanya, sedangkan Reiner tidak bisa berkata-kata dan terbebani dengan pemikiran-pemikirannya.

Di akhir episode, setelah Will Tybur mendeklarasikan perang, Eren dengan wujud titannya muncul dan memulai peperangan dengan Marley dan Eldia.

2. Hunter x Hunter 2011 episode 131

6 Episode Paling Dramatis dalam Anime Shounen, Wajib Tonton!

Episode ini berjudul “Amarah x dan x Cahaya” adalah episode paling membuat para penonton merinding. Bagaimana tidak, seorang karakter yang polos dan riang mengalami kejadian yang amat berat baginya, kehilangan orang yang penting baginya dan ingin membunuh Neferpitou saat itu juga.

Kematian Kite oleh Neferpitou membuat amarah Gon bergolak dan memaksanya untuk menggunakan semua nen-nya dalam jumlah yang setara dengan puluhan tahun.

Tanpa ampun, Gon berkali-kali memberikan serangan telak pada Neferpitou, bahkan setelah ia tewas. Pertarungan mereka seperti pertarungan sepihak karena Neferpitou hampir tak mampu mendaratkan satu seranganpun pada Gon.

Killua akhirnya datang menghampiri Gon untuk tidak melanjutkannya karena takut akan kehilangan Gon.

3. One Piece episode 405

6 Episode Paling Dramatis dalam Anime Shounen, Wajib Tonton!

Setelah sampai ke pulau Sabaody untuk melanjutkan perjalanan ke dunia baru, bajak laut topi jerami harus berpisah karena kedatangan angkatan laut. Awalnya kedatangan mereka dikarenakan Luffy yang dengan berani menyerang Tenryuubito yang dianggap sebagai dewa.

Karena itu, pasukan angkatan laut bersama dengan Admiral Kizaru dan Sentomaru. Selain itu juga ada salah satu shichibukai, Bartholomew Kuma.

Dalam episode ini, untuk pertama kalinya Luffy meminta teman-temannya untuk melarikan diri dari Kuma karena tidak ada jaminan akan menang. Luffy mengatakan kepada krunya untuk berpencar dan bertemu lagi dalam 3 hari ke depan.

Namun naas, sebelum berhasil melarikan diri, satu-persatu anggota Luffy diterbangkan ke tempat yang tidak diketahui di depan matanya sendiri. Hari itu, semua kru bajak laut topi jerami dikalahkan.

4. Fullmetal Alchemist episode 53

6 Episode Paling Dramatis dalam Anime Shounen, Wajib Tonton!

Episode ini berjudul Fire of Vengeance. Sesuai judulunya, Roy Mustang berhasil mencari tahu siapa dalang dibalik pembunuhan sahabatnya, Maes Hughes yang. Ia adalah homonculus Envy. Envy di awal pertemuannya dengan Roy Mustang berlagak meremehkannya, namun ia malah diserang tanpa ampun.

5. Boku no Hero Academia season 3 Episode 11

6 Episode Paling Dramatis dalam Anime Shounen, Wajib Tonton!

Episode ini adalah puncak pertarungan antara All Might dan All For One. Dalam pertarungan ini, rahasia All Might yang selama ini ia sembunyikan terbongkar di media. Tubuh aslinya yang kurus terlihat oleh orang-orang yang melihat pertarungannya di televisi.

All Might mengakhiri pertarungannya dengan jurus pamungkas United States of Smash, dengan ini, One for All telah hilang sepenunya dari tubuhnya. Kata-kata terakhirnya adalah “selanjutnya adalah giliranmu” sambil menunjuk ke kamera. Midoriya yang mengerti maksudnya menangis sambil melihat siarannya.

6. Dr. Stone episode 17

6 Episode Paling Dramatis dalam Anime Shounen, Wajib Tonton!

Judul dari episode ini adalah “Ribuan Langit dan Ratusan Malam”. Dalam bahasa Jepang, judul ini ditulis dengan huruf yang sama dengan nama dengan Senku dan Byakuya. Cerita utama di episode ini adalah flashbacktentang upaya 6 orang astronot yang di dalamnya termasuk Byakuya selamat dari peristiwa pembatuan karena sedang berada di luar angkasa.

Ketika sampai di bumi, mereka berusaha untuk menyelamatkan umat manusia sebagai manusia terakhir di bumi. Namun, setelah lama hanya menyisakan Byakuya, Lilian, dan anak-anak keturunan astronot lain. Untuk menyampaikan pesan Byakuya kepada Senku, mereka membuat 100 cerita yang bertahan menjadi tradisi turun-temurun hingga ribuan tahun lamanya.

Momen yang tidak terduga adalah Senku yang terlihat tidak memiliki emosi sedih menangis setelah bersama Ruri ke makam para penduduk desa Ishigami. Ia bersyukur karena ayah angkatnya ini memberikan kepercayaan kepadanya walaupun ribuan tahun telah berlalu.

Momen dalam episode anime-anime di atas pasti mendorong emosi kita di saat pertama kali melihatnya, atau bahkan beberapa kali dilihat pun masih merasakan emosinya. Bagaimana menurut kamu, mana yang paling emosional? Atau kamu punya pendapat lain? Tulis di kolom komentar, ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *